Selamat Natal untuk kita semua.

Selamat Natal untuk anda semua. Tuhan memberkati. Amin

Ucapan selamat Natal selalu dilakukan setiap akhir dan awal tahun yang baru. Ucapan itu, mungkin sudah menjadi budaya atau kebiasaan bagi kita semua. Namun ada satu hal yang sering kita lupakan yaitu "Makna atau arti" dan "pesan" ucapan itu. 

Ucapan Selamat Natal bagi kita orang Kristen baik Katolik dan Protestan adalah mau mengingatkan kita semua untuk merenungkan karya besar dan dashyat yang Tuhan lakukan yaitu Allah mau menyelamatkan umat-Nya yang telah jatuh ke dalam dosa. Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Pemurah, mau menyatakan kasih dan kemurahan-Nya kepada semua umat manusia dengan mengutus Yesus Kristus ke dalam dunia ini.

Kita layak memuji Nama-Nya karena Allah kita adalah Allah yang hidup di tengah kehidupan umat manusia. Dia lahir sebagai manusia dalam kesederhaan dan menyatu dengan umat manusia. Namun kehadiran-Nya diterima oleh sebagian umat manusia dan juga ditolak oleh sebagian umat manusia. 

Ajaran Yesus adalah ajaran yang berasal dari Allah sendiri. Yesus bersabda : Akulah  Jalan, Kebenaran, dan Kehidupan, tidak ada seorang pun yang dapat datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku. Barang siapa mengakui Aku, Bapaku juga akan mengakui dia. Barang siapa tinggal di dalam Aku, maka ia akan tinggal di dalam Bapa, sebab Aku dan Bapa adalah satu, Aku di dalam Bapa dan Bapa di dalam Aku. Segala sesuatu yang kulakukan berasal dari Bapa.

Begitu indahnya ajaran Yesus kepada kita umat manusia. Yesus membawa khabar gembira untuk membawa kita kepada jalan kehidupan bersama Allah di dalam surga. Yesus membuat kita menjadi semakin dekat dengan Allah dengan memanggil dan memuji Allah dengan panggilan Bapa. Hanya Yesus yang membuat kita semakin dekat dengan Allah, melalui Natal di kota Betlehem. Mari kita puji dan sembah Dia, Alleluya, Alleluya,...Amin.